Sedulur, Pesanggaran - Pemerintah Desa (Pemdes) Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi membangun plengsengan (dinding penahan tanah) di area pemakaman umum At-Toyan, Senin, 24 Juni 2024.
Lokasi pembangunan plengsengan tersebut berada di Dusun Krajan RT 005, RW 001, Desa Kandangan yang merupakan salah satu akses utama menuju pemakaman tersebut.
Menurut Kepala Desa Kandangan Riyono, S.H., pembangunan ini sebagai upaya memberikan sarana yang layak dan aman untuk seluruh warganya. Proses pembangunan telah dimulai sejak Minggu, 23 Juni 2024.
"Jadi, pembangunan ini tujuannya agar jalan menuju ke pemakaman tidak ambles saat musim penghujan tiba. Karena mengingat kanan dan kiri jalan adalah persawahan yang memiliki kontur tanah labil," papar Riyono.
Baca Lainnya :
Riyono menjabarkan bahwa saat ini Pemerintah Desa Kandangan juga tengah melakukan pembangunan sarana publik lainnya, pavingisasi di Dusun Sumberbopong.
"Selama musim penghujan ini belum tiba, maka kita kebut pembangunan di tiap-tiap wilayah di Desa Kandangan agar saat musim penghujan tiba masyarakat bisa aman dan nyaman," ucap Riyono.
Sumber pembangunan plengsengan tersebut, menurut Riyono, berasal dari APBD Desa Kandangan 2024.
Riyono berharap pembangunan plengsengan di area pinggir jalan menuju makam At-Toyan tersebut bisa segera selesai supaya potensi amblesnya jalan ketika dilewati warga, terutama saat musim hujan, bisa dicegah dan dihindari.
"Saya targetkan di bulan Juli depan plengsengan ini sudah terselesaikan agar kita beralih fokus kepada pembangunan-pembangunan di wilayah lainnya," ujarnya. (gil)