Sedulur, Pesanggaran - Proyek aspal jalan di Dusun Sumberjambe, Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi berjalan lancar. Proyek ini merupakan bagian dari program pemerintah untuk peningkatan infrastruktur guna menunjang mobilitas dan kesejahteraan masyarakat. Kepala Desa Kandangan Riyono saat meninjau langsung pelaksanaan proyek tersebut menyatakan bahwa pihaknya akan mendukung dan mengawal pembangunan agar hasilnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat. “Pembangunan jalan ini sangat penting untuk meningkatkan akses mobilitas warga, memperlancar jalur perekonomian, serta mendukung kelancaran aktivitas sehari-hari masyarakat Dusun Sumberjambe,” ujarnya, Senin, 15 Desember 2025. Ia menambahkan, pembenahan dan pengaspalan jalan desa merupakan salah satu prioritas Pemerintah Desa Kandangan dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik serta mendorong pertumbuhan ekonomi desa. Dengan infrastruktur jalan yang baik, aktivitas warga diharapkan menjadi lebih nyaman dan aman. Pemerintah Desa Kandangan juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung dan menjaga hasil pembangunan yang telah dilaksanakan. “Mari bersama-sama kita dukung pembangunan desa demi Kandangan yang semakin maju dan sejahtera,” ujar Riyono. (gil)Baca Lainnya :
