Sabtu, 27 Jul 2024
MENU
Waisak 2024

Siswa SMPN 1 Pesanggaran Raih Medali Perunggu Kejuaraan Silat

SISWA SMPN 1 Pesanggaran berhasil menyabet mendali perunggu dalam ajang kejuaraan pencak silat Banyuwangi Open Championship 2 yang berlangsung di GOR Tawang Alun Banyuwangi, Selasa, 22 Maret 2022. 

Kejuaraan ini juga diikuti pesilat-pesilat dari wilayah Jawa Timur lainnya, dari jenjang SD, SMP, SMA, dan umum. SMP Negeri 1 Pesanggaran menerjunkan tiga anak didiknya, yaitu Mohamad Jaelani, Tri Ulan Suci, dan Aldo Pratama Yuda untuk bertanding di ajang yang bergengsi tersebut. 

Menurut salah satu guru SMP Negeri 1 Pesanggaran, Mahanani Setyowati, ketiga anak didiknya tersebut memang anak-anak yang punya bakat di bidang olahraga, terutama pencak silat. 

Baca juga: Wisuda Kelulusan Siswa MI Roudlotul Huda


Baca Lainnya :

Anak-anak ini, selain berlatih di sekolah untuk memperdalam skill dan tekniknya, mereka juga mengikuti latihan pencak silat PSHT. 

"Jadi anak-anak yang kami kirimkan ini memang anak-anak yang sudah mahir di bidang bela diri," kata Mahanani. 

Mahanani berharap agar prestasi yang telah diraih oleh anak-anaknya tersebut bisa terus ditingkatkan. "Jika tahun ini kita mendapatkan medali perunggu, tahun depan harus optimistis mendapatkan medali emas," katanya memberikan semangat.

Menurut salah satu perwakilan pesilat SMP Negeri 1 Pesanggaran, Aldo Pratama Putra, untuk mempersiapkan kejuaraan ini, dia berlatih selama kurang lebih tiga sampai empat bulan. 

Baca juga: Saka Bhayangkara dari Dua Kecamatan Latihan di Mapolsek Pesanggaran

"Alhamdulillah, berkat usaha keras, saya dan teman-teman saya bisa memperoleh medali perunggu ini," katanya. 

Aldo berharap medali yang dia peroleh bisa memotivasi teman-temannya di sekolah agar terus mengasah diri dalam bidang apapun. 

Kejuaraan Banyuwangi Open Championship 2 tersebut berlangsung selama dua hari, 21-22 Maret 2022.

Ketua pelaksana, Adi Rachmansyah, S.Hut., mengatakan bahwa tujuan dari kompetisi tersebut adalah untuk memberikan kesempatan bagi para atlet pesilat di wilayah Jawa Timur untuk bisa meraih prestasi setinggi-tingginya. (gil)