Minggu, 19 Mei 2024
MENU
Mayday 2024

Berita Jatim Anugerahi PT Bumi Suksesindo sebagai Korporasi Penggerak Kualitas SDM Lokal

Manajer Government Affairs PT Bumi Suksesindo Iwa Mulyawan (kiri) dan Ketua Pega Indonesia Sundarianto menunjukkan piala penghargaan dari beritajatim.com.

Sedulur, Pesanggaran – Kanal berita Jawa Timur beritajatim.com memberikan penghargaan kepada PT Bumi Suksesindo (BSI) Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur sebagai Korporasi Penggerak Kualitas SDM (Sumber Daya Masyarakat) Lokal.

Penghargaan diterima oleh Manajer Government Affairs PT BSI Iwa Mulyawan dalam puncak acara Hari Ulang Tahun Ke-18 beritajatim.com di Whiz Luxe Hotel Spazio Surabaya, Kamis, 2 Mei 2024.

Menurut Pemimpin Redaksi Berita Jatim Dwi Eko Lokononto, pemberian penghargaan kepada PT BSI karena dianggap telah berhasil menjalankan program-program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) dengan baik. Program-program infrastruktur dapat dirasakan oleh masyarakat luas dan kelompok binaan Perusahaan bertumbuh.

“Saya banyak berdiskusi dengan beberapa kelompok binaan Perusahaan yang ada di Banyuwangi. Sirkulasi bisnisnya bagus,” ujarnya.


Baca Lainnya :

Mas Luki, sapaan akrab Dwi Eko Lokononto, kemudian menceritakan tentang kelompok UMKM binaan PT BSI yang dia datangi beberapa waktu lalu. Kelompok tersebut berawal dari 20 pelaku UMKM (ibu-ibu) yang memproduksi berbagai jajanan, seperti keripik, kerupuk, olahan pisang, kopi, dan dodol.

Lalu, PT BSI mengorganisasi dan mendampingi ibu-ibu tersebut tersebut untuk mengemas produk dengan baik dan membantu pengurusan perizinan. Perusahaan juga membantu promosi dan pemasaran produk dengan mengikutsertakan ibu-ibu tersebut dalam kegiatan-kegiatan expo UMKM di Banyuwangi maupun luar Banyuwangi.

Pada 2018, ibu-ibu tersebut menginisiasi pembuatan UMKM Center di Desa Sumbermulyo, Kecamatan Pesanggaran dengan dukungan PT BSI. Hingga saat ini, kurang lebih 100 orang pelaku UMKM bergabung dengan UKM Center tersebut. Namun, tidak semua rutin menitipkan makanan olahan produk mereka ke UMKM Center.

Selain itu, masih menurut Mas Luki, keseriusan PT Bumi Suksesindo dalam peningkatan kapasitas SDM juga terlihat nyata melalui program beasiswanya. Program Beasiswa BSI sudah dimulai sejak 2014. Sampai saat ini, sudah ada 171 orang penerima beasiswa dari PT BSI yang sebagian besar adalah warga Ring 1 Kecamatan Pesanggaran.

Melalui program ini, PT BSI berharap bisa berkontribusi dalam peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) melalui pendidikan. Menurut data BPS hingga 2019, hanya 5,19 persen warga Banyuwangi berusia 15 tahun ke atas yang tamat S-1/D-4. Sementara itu, IPM Banyuwangi pada 2022 mencapai 71,94 persen.

Sementara itu, Manajer Government Affairs PT BSI Iwa Mulyawan mengaku bangga dengan pencapaian ini. “Penghargaan ini menjadi spirit kami untuk berbuat lebih baik di masa-masa yang akan datang,” katanya di sela acara penyerahan penghargaan. 

Menurutnya, PT BSI berkomitmen untuk merealisasikan program-program PPM dengan baik dan bertanggung jawab. Sesuai dengan aturan, ada delapan bidang garapan PPM, yaitu kesehatan, pendidikan, tingkat pendapatan riil atau pekerjaan, kemandirian ekonomi, sosial dan budaya, lingkungan, kelembagaan komunitas, dan infrastruktur. (sdl)