Sabtu, 27 Jul 2024
MENU
Waisak 2024

Desa Kandangan Siap Gelar Turnamen Bola Voli Gala Desa

Rapat koordinasi Pemerintah Desa Kandangan, Pesanggaran, Banyuwangi untuk persiapan turnamen voli Gala Desa Kecamatan Pesanggaran, Rabu, 5 Juni 2024.

Sedulur, Pesanggaran - Setelah sukses menggelar lomba bola voli tingkat desa “Kades Cup”, Desa Kandangan terpilih menjadi tuan rumah pertandingan bola voli antardesa Gala Desa tingkat Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi.

Untuk menyukseskan event tersebut, Pemerintah Desa Kandangan menyiapkan sedini mungkin semua kebutuhan perlombaan. Hal ini tergambar dalam rapat persiapan event bersama pemuda dan tokoh masyarakat Desa Kandangan, Rabu, 5 Juni 2024.

"Ini merupakan ajang besar yang nantinya akan diikuti oleh seluruh tim terbaik se-Kecamatan Pesanggaran. Maka dari itu, kita persiapkan sebaik mungkin dari segi lapangan dan lain sebagainya," kata Kepala Desa Kandangan Riyono, S.H.

Menurut Riyono, terpilihnya Desa Kandangan menjadi tuan rumah kegiatan Gala Desa merupakan suatu pencapaian yang luar biasa. Momen ini juga bisa dijadikan sebagai ajang dalam meningkatkan sektor ekonomi UMKM (usaha mikro, kecil, dan menengah) masyarakat Desa Kandangan. 


Baca Lainnya :

“Maka dari itu, kemampuan yang baik dalam mempersiapkan fasilitas pendukung dan keamanan agar kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut bisa berjalan lancar tanpa halangan harus benar-benar dimatangkan juga," katanya.

Riyono berharap rapat tersebut bisa mempercepat persiapan dan kesiapan dari masyarakat dalam menyambut Gala Desa tingkat Kecamatan Pesanggaran. Akan tetapi, dia mengaku masih menunggu jadwal pasti pertandingan dari panitia tingkat kecamatan.

"Jadi dari ditunjuknya Desa Kandangan ini sebagai tuan rumah banyak sekali dampak positifnya,” ujarnya. (gil)