Jumat, 22 Nov 2024
MENU
HUT Ke-79 RI

Koramil Pesanggaran Kunjungi Sekolah Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan

Sedulur, Sumbermulyo - Koramil 0825/11 Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi mengunjungi lembaga pendidikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Sumbermulyo untuk memastikan penerapan protokol kesehatan COVID-19, Jum’at, 12 Maret 2021.

"Penerapan protokol kesehatan di lingkungan sekolah dasar dilakukan agar siswa-siswi dan para guru aman dan nyaman melaksanakan kegiatan belajar dan mengajar," kata anggota Koramil Pesanggaran, Pelda Satuki.

Baca juga: Sucikan Diri dan Alam Semesta, Umat Hindu Banyuwangi Gelar Melasti

Kepatuhan terhadap protokol kesehatan merupakan salah satu ikhtiar untuk memutus mata rantai penyebaran virus Korona. Hal ini tidak bisa dijalankan oleh satu-dua institusi saja. Setiap orang harus saling mengingatkan.


Baca Lainnya :

Koramil Pesanggaran menyerahkan bantuan masker kepada SDN 3 Sumbermulyo.

Ikhtiar tersebut membutuhkan kesadaran semua kalangan, bukan hanya orang dewasa, akan tetapi anak-anak juga. Kampanye dan pengawasan pelaksanaan protokol kesehatan merupakan upaya menumbuhkan kesadaran tersebut.

Sejak dua hari lalu, Pesanggaran sudah kembali ke zona hijau status COVID-19. Menurut Satuki, hal ini tidak boleh melenakan masyarakat Pesanggaran sehingga abai terhadap protokol kesehatan.

Lanjut ke halaman berikutnya...

Menerima kunjungan ini, pihak SDN 3 Sumbermulyo semakin bersemangat untuk menerapkan protokol kesehatan. Menurut Kepala Sekolah Sutikno, kunjungan ini setidaknya bisa menjadi motivasi tambahan bagi warga sekolah untuk tetap menjaga kesehatannya.

Kedatangan anggota Koramil berbarengan dengan para siswa yang sedang senam pagi. Melihat ada anggota TNI datang, para siswa pun segera menggerakkan anggota badannya dengan sungguh-sungguh, mengikuti gerakan salah satu guru yang memandu senam.

Baca juga: Desa Pesanggaran Targetkan PTSL Tuntas Tahun 2021

"Kami sangat berterima kasih dan senang atas kunjungan dari Bapak-bapak Koramil Pesanggaran. Mudah-mudahan masa pandemi ini bisa segera berakhir," tutur Sutikno.

Sejak pandemi melanda, Koramil Pesanggaran aktif terlibat dalam berbagai kegiatan penanggulangan virus Korona. Mereka bahu membahu dengan Satgas COVID menyadarkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

Keterlibatan TNI dalam penanganan COVID-19 merupakan implementasi Operasi Militer Selain Perang (OMSP) sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI. Menurut Satuki, Koramil Pesanggaran akan terus melanjutkan kegiatan penertiban protokol kesehatan ini. (bay)